Senin, 16 Desember 2019

LEBIH BAIK MENABUNG TABUNGAN ATAU REKSADANA ?








Assalammualaikum manteman,

Happy akhirnya bisa nulis lagi lanjutan soal Reksadana.
Kali ini mamak mau bahas soal LEBIH BAIK MANA, MENABUNG ATAU REKSADANA ?

Buat manteman yang belum tahu Reksadana apa, ada baiknya cari tahu dulu
http://nisaalifamenulis.blogspot.com/2019/05/tentang-reksadana.html

Akan mamak jabarkan dalam bentuk tabel di bawah ini :


A. TUJUAN 
Kalau mamak, memilih menabung karena memang tujuannya sebagai dana darurat. Dana yang bisa diambil sewaktu-waktu tanpa menunggu hari-hari berlalu. 
Sedangkan tujuan mamak investasi di Reksadana karena ada tujuan keuangan yang mamak siapkan untuk 5 dan 10 tahun ke depan. Kalau dana ini tersimpan sebagai tabungan biasa, menurut mamak sayang banget. Sedangkan jika dijadikan dalam bentuk investasi (harapannya) uang ini akan meningkat selama 5 dan 10 tahun ke depan. 
Mamak dan suami juga sengaja memisahkan keuangan ini agar kami tidak terlena dengan penghasilan berdua tanpa anak. Karena sesungguhnya masih banyak kebutuhan yang harus dipersiapkan jauh hari. 
Alhamdulillah saat menulis ini, mamak sedang hamil 4 bulan. Minta didoakan manteman :)

B. KEMAMPUAN 
Investasi Reksadana memang tidak butuh uang puluhan juta. Mulai dengan nominal Rp100.000,00 saja bisa. Karena terjangkau inilah, mamak dan suami memutuskan untuk menginvestasikan dalam bentuk Reksadana yang rutin setiap bulan. 

Kami juga belum mampu untuk belajar lebih jauh mengenai pengelolaan Investasi Saham. Dengan Reksadana, kita mempercayakan uang kita dikelola oleh manager investasi. 

Tidak butuh waktu lama juga untuk berinvestasi di Reksadana karena kami memiliki aplikasi. Sehingga semua aktifitas memantau kondisi keuangan dalam Reksadana, melakukan top up dan mengikuti beragam informasi kami lakukan melalui smartphone.

Nah, manteman jadi intinya mamak dan suami memang punya dua-duanya karena Tujuan dan Kemampuan yang mamak sebutkan tadi. 
Mamak harap infonya singkat dan padat ini bisa membantu manteman.

Insya Allah ketemu lagi ditulisan mamak lainnya ....